Monday, February 8, 2016

Hapus Aplikasi Facebook, Bisa Hemat Baterai 20%

Halo sobat Andromia, dari semua pengguna Internet di dunia mungkin sudah tidak asing lagi dengan facebook. Bagi pengguna Smartphone sendiri sering menggunakan aplikasi Facebook messenger. Tapi beberapa pengguna smartphone juga mengeluhkan soal borosnya baterai ketika mengakses aplikasi Facebook di Smartphone


Sebuah laporan mengabarkan bahwa salah satu pengguna Smartphone mencoba untuk menghapus aplikasi Facebook messenger ini, dan setelah dihapus Smartphone mengalami peningkatan performa dan daya tahan baterai.

Sebagai penggantinya, salah satu laporan mengatakan telah mencoba aplikasi bernama Metal. Metal berfungsi sebagai Wrapper, dan merupakan aplikasi ringan untuk menjalankan situs-situs web tertentu menjadi lebih cepat.


Pihak Facebook sendiri telah berusaha untuk memperbaiki aplikasi Facebook Messenger mereka supaya nyaman digunakan oleh pengguna, terutama daya tahan baterai yang menjadi masalah bagi pengguna.

Jika kalian masih menggunakan aplikasi ini, lebih baik untuk menguninstall dan mengganti dengan aplikasi Metal For Facebook yang sudah tersedia di Play Store.